AKADEMI TNI

DANJEN AKADEMI TNI MEMIMPIN APEL GELAR KESIAPAN LATSITARDA NUSANTARA KE-42 TAHUN 2022

Komandan Jenderal Akademi TNI, Letjen TNI Bakti Agus Fadjari, S.I.P., M.Si., memimpin apel gelar kesiapan Latsitarda Nusantara XLII Tahun 2022 di Lapangan Mako Akademi TNI Mabes TNI Cilangkap pada hari Selasa (26/4/2022). Apel dalam rangka kesiapan Latsitarda Nusantara diikuti oleh personel Akademi TNI yang akan terlibat sebagai panitia atau pendukung latihan dan dihadiri oleh pejabat teras Akademi TNI mulai dari Wadanjen dan para Direktur Akademi TNI serta para Pabantama Akademi TNI. Latsitarda Nusantara akan dilaksanakan selama 1 bulan di Provinsi Nusa Tenggara Barat di sekitaran wilayah pulau Lombok. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan  embargasi/pemberangkatan peserta latihan pada tanggal 9 Mei 2022 dari Pelabuhan Tanjung Mas Semarang, selanjutnya dilaksanakan upacara pembukaan Latsitarda Nusantara pada tanggal 14 Mei 2022 bertempat di Kantor Gubernur NTB dan diakhiri dengan upacara penutupan pada tanggal 11 Juni 2022. Latsitarda Nusantara diikuti oleh 951 peserta latihan yang terdiri dari unsur Taruna Akademi TNI (288 Taruna Akmil, 106 Taruna AAL dan 111 Taruna AAU), 246  Taruna Akpol dan 100 Praja IPDN serta  100 Mahasiswa dari beberapa Perguruan Tinggi  di wilayah NTB dan 249 orang pendukung.  Danjen Akademi TNI dalam amanat apel menekankan kepada seluruh pendukung Latsitarda Nusantara, yaitu   Setiap personel yang terlibat dalam Latsitarda  agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, jaga kehormatan dan kekompakan serta perhatikan faktor keamanan dan keselamatan serta selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar kegiatan Latsitarda Nusantara ke-42 tahun 2022 dapat berjalan dengan tertib, aman dan sukses”.

Administrator

Administrator Akademi TNI